Minggu, 03 Januari 2021

Tak Butuh Waktu Lama, Ini Dia Pengguna Jasa Karantina Pertanian Lampung Perdana Tahun 2021

 Tahun 2020 baru saja berlalu dan saatnya kita menjalani tahun 2021 dengan penuh semangat untuk terus berkarya lebih baik lagi. Begitu juga dengan Karantina Pertanian Lampung yang tetap dan terus melayani masyarakat pengguna jasa karantina pertanian yang akan melalulintaskan komoditas pertanian.

Pengguna Jasa Karantina Pertanian Lampung perdana di tahun 2021 datang sesaat setelah pergantian tahun 2020 menjadi 2021. Waktu baru saja menunjukan pukul 01.20 WIB tanggal 01 Januari 2021 ketika Karantina Pertanian Lampung melakukan layanan karantina pertanian pertamanya di Wilayah Kerja Pelabuhan Bakauheni.
Komoditas yang dilalulintaskan adalah daging ayam olahan sebanyak 9.149 Kg milik PT. Charoen Phokphand Indonesia TBK yang berasal dari Kabupaten Serang Provinsi Banten menuju Kabupaten Merangin Propinsi Jambi.
Selamat datang tahun baru 2021 , tahun telah berganti tetapi semangat menjaga negeri tetap abadi.
Pelayanan Karantina Pertanian Lampung Wilker Bakauheni
Pelayanan Karantina Pertanian Lampung Wilker Bakauheni


Tidak ada komentar:

Posting Komentar